Tunjang Semangat Belajar Murid, TPQ Al-Anshar Gelar Berbagai Lomba

Puluhan Santri TPQ Al-Anshar lagi mengikuti lomba khotil, menulis tulisan arab di Surau Babusalam air Batu
Ranai,Kepri Info-Guna menunjang semangat anak dalam mengasah kemampuan belajar, TPQ Al-Anshar Air Batu Kelurahan Bandarsyah Kecamatan Bunguran Timur, Kabupaten Natuna adakan lomba antar santri TPQ.
TPQ yang berdiri 5 Agustus 2004 ini meskipun sampai sekarang belum memiliki bangunan Gedung sendiri seperti TPQ-TPQ didaerah lainya di kabupaten Natuna, namun selalu aktif dalam kegiatan mengajar belajar setiap harinya.
Menurut Abdul Rahman Umar, Kepala TPQ Al-Anshar yang baru, kepada media ini di Air Batu mengatakan.”Meskipun kami belum memiliki Gedung TPQ sendiri, sampai saat ini kita masih menumpang di teras Surau Babusalam dalam kegiatan belajar mengajar, demi semangat anak-anak santri kami yang sangat begitu antusiasnya, kami terpaksa melakukan proses belajar mengajar di teras Surau ini dulu.”paparnya.
Keinginannaya untuk memiliki Gedung TPQ sendiri sangatlah diimpi-impikan, namun apalah daya melihat anggarankas.”Kami tidak memiliki kemampuan untuk membangun gedung.”ujarnya.
Pihaknya angat berharap perhatian pemerintah daerah Kabupaten Natuna untuk mewujudkan impian yang dijumpai dsela-sela acara perlombaan, Minggu (16/11) lalu di Surau Babu Salam Air Batu.
Masih Rahman Umar mengatakan, perlombaan ini diselenggarakan sekaligus untuk ikut serta memeriahkan Tahun baru Hijriah 1436 H. Acara yang diperlombakan diantaranya, Lomba Khotil (menulis) untuk anak-anak usia 4-8 tahun, Lomba Azan khusus laki, lomba Cerdas cermat, lomba Ceramah, lomba Bacaan surat An-Nas, Surat Al-Falaq, dan Surat Al-Ikhlas untuk anak-anak usia 4-8 tahun.
Acara dimulai pada pukul 07.30 WIB. Sampai pukul 14.30 WIB siang tersebut berlangsung meriah. Terlihat hadir diacara tersebut, puluhan Tokoh-tokoh masyarakat sekitar lingkungan Air Batu, Kepala lingkungan (Kaling) Padang Kurak, Ketua RW.07, Serta Ketua RT.03 Ketua RT.02, Ketua RT.01, Air Batu, serta ratusan peserta dan Orang Tua/Wali Santri TPQ Al-Anshar dan warga setempat. (herman)