; charset=UTF-8" /> Izwar Kuatirkan Bahaya Sampah - | ';

| | 284 kali dibaca

Izwar Kuatirkan Bahaya Sampah

Suasana rapat forum Group Discussion di ruangan lantai II Kantor Bupati Natuna Bukit Arai

Natuna, Radar Kepri-Terkait meningkatnya area bahaya sampah yang hampir di setiap Kecamatan di wilayah Kabupaten Natuna saat ini, Asisten Administrasi Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna Drs.H. Izwar Asfawi, sepertinya sangat kuatir terhadap hal tersebut.

Dihadapan puluhan peserta forum Group Discussion di ruangan lantai II Kantor Bupati Natuna Bukit Arai tadi pagi mengatakan, “Ini sangat membawa dampak kepada kunjungan turis ke Natuna.” Ucap Izwar.

Iswar Juga berharap kepada masing masing Kecamatan yang sudah berstatus tinggi area berisiko persampahan. Agar dapat mengurangi area beresiko persampahan tersebut kedepannya. Sedangkan untuk yang rendah area beresiko persembahan saat ini. Izwar, menegaskan kepada Kecamatan terkait, untuk dapat mempertahankannya agar tidak meningkat pada waktu yang akan datang.”Saran Izwar.
Kabid perencanaan BP3D Munziri, memaparkan, tujuan diadakannya acara Forum Group Discussion, (FGD) guna mendapatkan informasi dan Input tambahan untuk penyempurnaan Dokumen Strategi Sanitasi Kabupaten Natuna.

Dari hasil kajian survei pihaknya, diketahui yang tertinggi di setiap kecamatan di Kabupaten Natuna, yaitu area beresiko Persampahan, disusul Air limbah rumah tangga dan kurangnya drainase saluran di masing- masing Kecamatan.

Hal tersebut, dinilai akibat masih kurangnya kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan sendiri, serta masih kurangnya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) atau Tong tong pembuangan sampah di wilayah Kabupaten Natuna saat ini.

Terkait hal tersebut, beberapa warga Ranai mengatakan, “Untuk mengurangi area beresiko Persampahan di Natuna. Pemerintah daerah (Bupati) harus tegas, dan harus segeralah membuat seperti Peraturan Daerah (perda) atau Peraturan Bupati (perbub) untuk mengatur sanksi terhadap pembuang sampah sembarangan dilaut maupun di daratan.

Kalau tidak ada sangsi yang tegas dari pemerintah terkait pelaku pembuangan sampah sembarangan ini, jangan berharaplah daerah ini akan bersih dari sampah kalau hanya mengharapkan kesadaran masyarakat. “Ucap Suriani, Warga Ranai. Hadir selaku peserta rapat beberapa Perwakilan OPD terkait di lingkungan Pemda Natuna. (herman)

Ditulis Oleh Pada Kam 19 Okt 2017. Kategory Natuna, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek