Sekda Harapkan Pengurus Baru MUI Dapat Jaga Amanah
Natuna, Radar Kepri-Sekda Kabupaten Natuna Wan Siswandi, S. sos. M. Si, menyampaikan,H jabatan merupakan sebuah amanah, suatu saat jabatan itu akan diambil. Karenanya mari kita menjaga amanah ini dengan sebaik-baiknya.”Ucap Wan Siswandi, dalam pidatonya sebelum membuka secara resmi Mubes MUI ke IV Kabupate Natuna di Aula Gedung Asrama Haji Natuna Jum’at (08/12) semalam.
Masih Wansis, Kerjasama antara ulama dan umara harus dilakukan secara berkesinambungan.”Kata Siswandi.
Sekda Siswandi juga berharap, nantinya MUI bisa saling mendukung untuk kemaslahatan ummat, khususnya di Natuna.”Jabatan itu amanah yang dijaga dengan sebaik baiknya, jadi kita harus persiapkan diri, kapan-kapan jabatan itu akan diambil. Kami selaku pemerintah daerah akan berupaya semampu mungkin untuk membantu kegiatan MUI. “Tambah Siswandi.
Ketua MUI Natuna lama menyebutkan.”Tujuan Musyawarah Daerah digelar untuk memilih Ketua MUI Natuna yang baru, masa bhakti 2017-2022. “Terang Daeng Romadi Ketua MUI lama.
Nampak hadir pada acara tersebut, Ketua DPRD Natuna Yusri Pandi, Ketua Umum MUI Provinsi Kepri, pengurus MUI Kabupaten Natuna, pengurus LAM Natuna, dan sejumlah tokoh agama lainya.
Tema yang diusung dalam kegiatan ini“Dengan Musda ke IV MUI Kabupaten Natuna Kita Tingkatkan Sinergisitas Peran Ulama dan Umara’ Dalam Perbaikan Akhlak Dan Ekonomi”.
Daeng Rumaidi, Ketua MUI Kabupaten Natuna yang akan berakhir masa jabatannya itu dalam sambutannya mengatakan, “Akhir bulan Desember ini akan berakhir masa jabatan semua pengurusan MUI Kabupaten Natuna masa jabatan tahun 2012-2017.” Terang Daeng Rumadi.
Masih Daeng, MUI adalah organisasi keumatan yang bermitra dengan pemerintah, Ulama dan Umara, serta tokoh Melayu saling mendukung dan bergandeng tangan dalam menyelesaikan masalah.”Tambah Daerah.
Daeng juga berharap kedepan Pemda dapat mengamggarkan untuk kelancaran kegiatan MUI Kabupaten Natuna ke depan.(Herman)