; charset=UTF-8" /> Walikota Kecewa, Silaturahmi dan Wirid Bulanan Sambut Ramadhan Hanya Dihadiri 200-an PNS - | ';

| | 1,468 kali dibaca

Walikota Kecewa, Silaturahmi dan Wirid Bulanan Sambut Ramadhan Hanya Dihadiri 200-an PNS

Walikota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah SH ketika menggelar Silaturahmi dan wirid bulanan menyambut Ramadhan.

Walikota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah SH ketika menggelar Silaturahmi dan wirid bulanan menyambut Ramadhan, Jumat (20/06) malam.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Walikota Tanjungpinang, H Lis Darmansyah SH tidak bisa menahan kekesalanya pada dinas-dinas di bawah kepemimpinanya. Pasalnya, dari 3700 orang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang ada di Tanjungpinang, hanya sekitar 200 orang yang hadir di acara Silaturrahim dan Wirid bulanan Pemerintah kota Tanjungpinang.

Acara yang di sejalankan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1435 Hijriah/2014 Masehi digelar di Kantor Perpustakaan (bekas kantor Walikota,red)  Jl H Agus Salim, Tepi Laut Tanjungpinang Jum’at (20/06) malam.

Sebelum Lis menyampaikan kata sambutanya, terlebih dulu mengecek kepala Dinas yang ada dibawah kepemimpinanya. Mulai dari Kadis, Camat serta Lurah.”Kepala Dinas mana dan Camat, Lurah berapa orang yang hadir.”tanya Lis sapaan H Lis Darmansyah SH.

Semua yang ditanyai Lis mengangkat tangan keatas, setelah mengetahui PNS yang datang tak lebih dari 10 persen. Lis terlihat kecewa dan kesal.”Saya sangat menyayangkan kepada dinas-dinas, camat dan lurah yang tidak hadir di acara bulanan kita ini. Yang sangat saya sayakan sekali Kakansatpol PP kota Tanjungpinang tidak nampak hadir sama sekali.”Sebut Lis. Walikota mengaku heran.”Kenapa semua SKPD kota Tanjungpinang ini susah sekali di ajak untuk ke acara keagamamaan. Masa, dari 3700 PNS di lingkungan Pemko Tanjungpinang hanya sekitar 200 orang saja yang hadir. Artinya mereka susah sekali di ajak untuk kegiatan ke agamaan.”Kesal Lis.

Masih Lis.”Ini terjadinya karena kepala Dinasnya kurang mengarahan pada bawahanya. Jika Kepala Dinasnya member atahan dan contoh yang baik pada bawahanya. Tidak akan terjadi seperti ini.”Kata Lis dengan muka merah.

Lis berharap kepada SKPD yang ada, agar menekankan kepada bawahanya masing-masing, supaya ada kepedulian terhadap agama.

Ketika Lis menyampaikan sambutan, terjadi insiden kecil yang menambah kejengkelan Walikota. Tiba-tiba lokasi kegiatan gelap gulita akibat listrik mati, Lis termenung di mimbar. Selang beberapa menit kemudian Lis turun dari mimbar sambil menunggu hidupnya lampu.

Lis juga meminta kepada dinas-dinas Asisten serta Staf Ahli termasuk masyarakat.”Agar mengirimkan surat protes kepada PLN Cabang Tanjungpinang.”Kata-kata sumpah serapah yang keluar dari masyarakat. Setiap hari saya makan, tidak masalah bagi saya, karena masyarakat Tanjungpinang kurang paham, dia tahunya PLN matikan lampu Pemko yang tanggungjawab.”Papar Lis

Lis menambahkan.”Kita tidak tahu apa maunya PLN ini, masa selama ini tidak ada kejelasan. Jika mesin rusak, ya..di perbaiki. Kalau mereka tidak mampu, ya.. bilang minta bantu. Supaya kita tahu. Sekali lagi saya minta kepada dinas-dinas terkait, asisten,  kirimkan surat protes kepada PLN. Bila perlu kita bawa ke Pekanbaru.”Tutup Lis.

Pantauan awak media ini dilapangan, selain minim dihadiri PNS, acara silahturrahim tersebut juga terkesan kurang professional dalam mengantisipasi situasi, seperti pemadam listrik mendadak.”Seharunya, jika ada acara seperti ini, panitia pelaksana kegiatan berkoordinasi dulu dengan pihak PLN, supaya lampu tidak mati mendadak seperti ini.”ujar salah seorang PNS yang hadir diacara tersebut.(aliasar)

Ditulis Oleh Pada Jum 20 Jun 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

2 Comments for “Walikota Kecewa, Silaturahmi dan Wirid Bulanan Sambut Ramadhan Hanya Dihadiri 200-an PNS”

  1. Putra Kelana

    PLN sengaja matikan pak. . . Katanya pakai lilin aja

  2. Hamalis. . . . Hadir

Komentar Anda

Radar Kepri Indek