; charset=UTF-8" /> Tujuh Jenazah Korban Perahu Tenggelam di Tanjung Rhu Berhasil di Identifikasi - | ';

| | 845 kali dibaca

Tujuh Jenazah Korban Perahu Tenggelam di Tanjung Rhu Berhasil di Identifikasi

Korban kapal tenggelam yang terdampar di pantai.

Johor, Radar Kepri-Tujuh jenazah korban perahu yang terbalik di Tanjung Rhu Mersing, Johor berhasil diidentifikasi pada 12 Maret 2017. Identifikasi tersebut dilakukan setelah dilakukan pencocokan DNA korban dan DNA keluarga yang melaporkan kehilangan anggota keluarganya kepada Satgas Perlindungan WNI KJRI Johor Bahru.

Pengambilan sample DNA keluarga di Indonesia dilakukan oleh Pusat Kedokteran dan Kesehatan Kepolisian di berbagai daerah, seperti Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat dan Nusa Tenggara Timur. Test DNA tersebut juga merupakan tindak lanjut dari kedatangan Tim Disaster Victim Identification (DVI) Indonesia ke Johor Bahru dalam rangka mengumpulkan dan mengembangkan data ante mortem WNI yang diduga menjadi korban kapal tersebut.

Terdapat 12 sampel DNA keluarga yang diperiksa oleh Pusat Laboratorium DNA, Pusat Kedokteran dan Kesehatan Polri di Jakarta. Hasil tes DNA tersebut kemudian diserahkan kepada Jabatan Kimia Johor untuk dicocokan dengan hasil DNA 16 jenazah korban yang masih ada di Hospital Sultan Ismail, Johor.

Identitas ketujuh korban tersebut diantaranya:
M. Rais asal Lombok Tengah, Yanti asal Kupang, Samsuri asal Jawa Timur, Moh. Ngisom asal Jawa Timur, Garlius Mauk asal Kupang, Muhri asal Sampang, Nining asal Kendari.

Dengan diidentifikasinya 7 jenazah tersebut, Satgas Perlindungan KJRI Johor Bahru segera mempersiapkan proses pemulangan korban ke Indonesia. Masih terdapat 9 jenazah belum teridentifikasi dari total 26 korban meninggal yang ditemukan dalam kecelakaan perahu di Tanjung Rhu pada 23 Januari 2017. (KJRIJB/DL/Wok)

Ditulis Oleh Pada Rab 15 Mar 2017. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek