; charset=UTF-8" /> Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wawako Minta Dispar Koordinasi Dengan Bintan - | ';

| | 801 kali dibaca

Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Wawako Minta Dispar Koordinasi Dengan Bintan

Wawako menerima cinderamata dari perwakilan maskapai Garuda.

Wawako menerima cinderamata dari perwakilan maskapai Garuda.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Wakil Walikota (Wawako) Tanjungpinang, H Syahrul S Pd menghadiri acara Halal Bi Halal yang digelar Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif kota Tanjungpinang di halaman kantor Dinas Pairiwisata Jl Merdeka, Jum’at (15/08).

Dalam kesempatan itu, Wawako Tanjungpinang, H Syahrul S Pd menyampaikan.”Kepada Dinas Pariwisata kota Tanjungpiang, saya berharap agar selalu berkomunikasi dengan dinas Pariwisata Bintan agar bersinergi untuk mempromosikan destinasi andalan Lagoi dan Pulau Penyengat. Sehingga para turis yang datang ke Bintan dapat singgah ke Tanjungpinang dan begitu juga sebaliknya.”kata Wawako.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Tanjungpinang, Drs H M Juramadi Esram MT menyampaikan.”Kegiatan ini merupakan ajang silahturahmi antara Dinas Pariwisata dengan mitra kerja maupun bersama seluruh karyawan yang ada Dinas pariwisata kota Tanjungpinang.”Katanya.

Kemudian Lanjut Juramadi Esram.”Dinas pariwisata, ke depan ini akan menyelenggarakan beberapa kegiatan yakni pencanangan gotong royong masal untuk objek wisata. Yang InsyAllah akan dilaksanakan pada tanggal 28 Agustus di Pulau Penyegat.”Paparnya. Kemudian Esram menambahkan.”Pada tanggal 30-31 Agustus, akan dilaksanakan Festival Layang-layang International di Pantai Rimba Jaya, di ikuti peserta dari Nusantara dan mancanegara, seperti Malaysia, Vietnam dan Brunai serta dalam Negeri. Sumatera Barat, Pekan Baru, Medan dan yang lainya.”Ucap Juramadi Esram.

Selain itu, Dinas Pariwisata kota Tanjungpinang pada bulan November 2014 akan menyelenggarakan even Tour The Kepri yang akan di ikuti lebih kurang 600 pembalap. Dilanjutkan dengan even Dragon Boat Race yang akan dilasanakan di Jembatan Sungai Carang.”Dan juga, akan membentuk badan promosi pariwisata, dimana anggotanya terdiri dari para pelaku pariwisata, unsur perhotelan, penerbangan, travel, serta akedemisi.”Pungkas Juramadi.

Selanjutnya Juramadi berharap.”Dengan saling bersinergi dapat memajukan pariwisata di Kota Gurindam yang kita cintai ini.” Harapnya.

Acara Halal Bihalal tersebut, diakhir dengan pemberian cindera mata oleh Pimpinan Cabang Garuda Indonesia, kepada Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul,S Pd acara penyerahan Cindera mata tersebut, berlangsung dengan suasana kebersamaan dan kekeluargaan.(aliasar)

Ditulis Oleh Pada Sab 16 Agu 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek