Tindaklanjuti Inpres Nomor 2 Tahun 2013, Kesbangpol Gelar Rakor
Lingga, Radar Kepri-Rapat koordinasi (rakor) tim terpadu menindak lanjuti lahirnya Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 02 tahun 2013 tentang penanggulangan Keamanan Nasional Dalam Negeri yang dilator belakangi sebagai turunan dari UU Nomor 07 tahun 2012 tentang penanganan konflik sosial berlangsung di Hotel Prima Iin, Dabosingkep, Senin (26/05).
Pembukaan Rapar Koordinasi Wakil Bupati Lingga Drs Abu Hasim yang di hadiri pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kajari, Kapolres Lingga dari TNI AD, TNI, AL,TNI AU dan seluruh istansi vertikal lainnya. Wakil Bupati Lingga mengatakan.”Struktur tim terpadu ditingkat daerah di motori oleh kepala daerah.”kata wakil Bupati. Tim ini diharapkan kabupaten Lingga di masa mendatang dapat mendeteksi setiap, ancaman, gangguan, hambatan serta tantangan (ATHG).
Selain itu banyak persoalan yang selalu berulang kali terjadi.”Terutama masalah minyak yang sering habis di daerah ini, adalah salah satu yang perlu diperhatikan, mengigat bahan bakar tersebut sudah menjadi kebutuhan pokok masyarakat kita untuk melakukan aktifitas sehari-hari, Perlu ada ketegasan oleh pemerintah dan juga aparat terkait untuk mengani hal ini.”terang wakil Bupati.
Hadir juga sebagai nara sumber Erwin Peramana, Kesbang Pol Provinsi Kepri dan juga Kombes Pol Rahmad Nursaid Msi memaparkan.”Pentingnya pencegahan sebelum terjadi konflik, kita harus berusaha untuk membuat daerah kita tetap aman dan damai.”katanya.
Kepala Badan Kesatuan Bangsa Kabupaten Lingga, Firdaus melalui sekretarisnya Muslim mengatakan.”Pengamanan adalah priotas utama dalam menjalankan perekonomian masyarakat. Kedekatan penyelenggara negara dengan masyarakat kita di nilai bagus selama ini dan juga masalah keamanan di kabupaten Lingga masih kondusif. Namun kita harus juga mengantisipasi keadaan yang akan timbul.”ujarnya.(muslim tambunan)