; charset=UTF-8" /> Suparno Kembali Pimpin DPRD Kota Tanjungpinang - | ';

| | 1,988 kali dibaca

Suparno Kembali Pimpin DPRD Kota Tanjungpinang

Suparno, ketua DPRD Kota

Suparno, ketua DPRD Kota Tanjungpinang 2014-2019

Tanjungpinang, Radar Kepri-Suparno, ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrasi Indonesia (PDI-P) Kota Tanjungpinang kembali dilantik untuk ke dua kalinya menjadi Ketua DPRD Kota Tanjungpinang definitif masa jabatan 2014-2019. Suparno menggantikan Agus Djurianto sebagai Ketua DPRD sementara sejak dilantik pada tanggal 01 September 2014 silam. Peresmian dan pengucapan sumpah Pimpinan DPRD Kota Tanjungpinang masa jabatan 2014-2019 dilaksanakan, Selasa, (14/10) di ruang rapat Gedung DPRD Kota Tanjungpinang. Pengucapan sumpah Pimpinan DPRD Kota Tanjungpinang disaksikan secara langsung oleh Walikota Tanjungpinang H. Lis Darmansyah, SH bersama Wakil Walikota Tanjungpinang H. Syahrul, S.Pd serta Sekdaprov Kepri, Robert Iwan Loriaeux.

Selain Suparno sebagai Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, ditetapkan pula Ade Angga sebagai Wakil Ketua 1 dan Ahmad Dani sebagai Wakil Ketua II. Suparno yang berasal dari partai PDI Perjuangan sebelumnya juga dipercaya sebagai pimpinan DPRD. Sementara itu, Ade Angga berasal dari Partai Golkar dan Ahmad Dani berasal dari Partai Hanura baru kali ini merasakan jabatan pimpinan dewan.

Agus Djurianto, selama menjabat sebagai ketua sementara lebih kurang 1 bulan, telah melakukan beberapa tugas pokok. Diantaranya adalah menetapkan usulan pimpinan DPRD dalam rapat paripurna tanggal 29 September yang lalu. Dengan sudah ditetapkannya Suparno sebagai Ketua DPRD definitif maka tugas Agus Jurianto sebagai ketua sementara pun selesai.

Suparno saat memberikan kata sambutan mengatakan, masih banyak tugas-tugas DPRD yang belum terselesaikan. Dengan kepemimpinannya saat ini, ia berharap dapat bersinergi dengan Pemerintah Kota Tanjungpinang maupun Pemerintah Kabupaten Bintan mengingat Kota Tanjungpinang dan Kabupaten Bintan masih sama-sama berada di 1 wilayah.”Dengan kepemimpinan yang baru ini, Saya berharap kita semua dapat menjalankan tugas memperjuangkan aspirasi masyarakat sesuai dengan yang sudah diamanahkan kepada kami.”kata Suparno. Acara pengucapan sumpah Ketua DPRD berlangsung dengan hikmat walaupun dilaksanakan secara sederhana. Hal ini merupakan permintaan langsung para anggota dewan kepada Sekretaris Dewan agar acara dibuat secara sederhana saja.”Kami tidak ingin membuang anggaran hanya untuk acara seremonial saja. Karena lebih baik anggaran tersebut dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat.”ujar Suparnao.(hum/red)

Ditulis Oleh Pada Rab 15 Okt 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek