; charset=UTF-8" /> Puluhan Tahun Kuasai Lahan, PT BMW Akui Tidak Ada Kegiatan Apapun di Desa Lome - | ';

| | 185 kali dibaca

Puluhan Tahun Kuasai Lahan, PT BMW Akui Tidak Ada Kegiatan Apapun di Desa Lome

Tanjungpinang, Radar Kepri-Sidang dugaan kebakaran lahan dan hutan (karhutla) dengan terdakwa Agus hadir 3 orang saksi. Salah satunya Raja Nazarudin PT BMW, Jefri dan

Terungkap dalam persidangan lahan PT BMW yang puluhan tahun ditelantarkan banyak digarap oleh petani lain.”Yang terbakar sekitar 5,8 hektar yang diagarap pak Agus sekitar 2 hektar.”kata Raja Nazarudin.

Saat ditanya sejak kapan Agus masuk dan menggarap lahan PT BMW, saksi mengaku tidak tahu. Namun saat ini, menurut Raja Nazarudin.”Kurang lebih 100 orang yang menggarap.”kata Raja Nazarudin.

Menurut Raja Nazarudin, di Lome hanya ada pos Satpam saja.”Kantor pusat PT BMW di Lagoi.”katanya yang mengaku membuat laporan ke kepolisian.

Raja Nazarudin mengakui tidak ada kegiatan usaha dilahan yang ada desa Lome kecamatan Toa Paya Utara ini.”Dikuasai sejak tahun 1990. Sertifikat HGB sejak tahun 1998. Tidak ada kegiatan, itu hanya untuk resapan.”katanya.

Saksi Jefri mengaku ada tanaman dalam kebun yang dikelola Agus, ada pohon durian dan kacang tanah.(Irfan)

Ditulis Oleh Pada Sel 07 Sep 2021. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek