; charset=UTF-8" /> Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang Berhasil Donorkan 23 Kantong Darah - | ';

| | 147 kali dibaca

Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang Berhasil Donorkan 23 Kantong Darah

Warga Pasundan yang mendonorkan darah.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Bidang Sosial Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang, Sabtu (12/03) menggelar bakti sosial (baksos) berupa donor darah di UPT PMI Kota Tanjungpinang, jalan Rumah Sakit.

Sebanyak 24 orang yang tergabung dalam Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang dengan sukarela mendaftar jadi donatur.”Tapi yang bisa donor hanya 23 orang karena 1 orang tidak diijinkan dokter untuk donor darah.”terang Monic, ketua bidang hukum Paguyuban Pasundan Tanjungpinang ini.

Adapun satu orang yang tak diijinkan donor darah tersebut menurut Monic.”Dia baru di vaksin tahap III, jadi gak di ijinkan sama dokter.”ucapnya.

Total 23 kantong darah berhasil dikumpulkan dalam bakti sosial Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang kali ini.

Seluruh darah yang terkumpul diserahkan ke PMI Kota Tanjungpinang untuk disalurkan ke masyarakat yang membutuhkan.”Setetes darah dari anda berarti nyawa bagi mereka.”itulah topik yang menjadi urgensi bakti sosial Paguyuban Pasundan kota Tanjungpinang.”Semoga donor darah kali ini memberi manfaat bagi yang membutuhkan dan menjadi ladang pahala bagi donatur.”pungkas Monic.(irfan)

Ditulis Oleh Pada Sab 12 Mar 2022. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek