Karyawan Bank Sinar Mas Ditemukan Tewas di Kamarnya
Tanjungpinang, Radar Kepri-Andi Rolan Harahap (37), warga Jl Cemara nomor 10 di Kampung Tarandam, Kilometer 3 Tanjungpinang ditemukan tewas dikamarnya, Sabtu (15/11) pukul 21 30 Wib.
Kanit Reskrim Polsek Bukit Bestari Iptu Efendri Alie membenarkan tewasnya karyawan bank Sinar Mas yang masih lajang ini.”Andi Rolan Harahap alias mas Bro ditemukan pertama kali oleh Ade Ayu, adik korban sekitar pukul 21 30 Wib.”terang Efendri Alie.
Dilanjutkan Efendrie Alie.”Di TKP tidak ditemukan kerusakan, posisi korban telentang diruang tengah. Mayat sudah membiru, korban diduga meninggal karena stroke mengingat riwayat penyakit korban (hipertensi).”terang Efendri Alie.
Saat ini jenazah koban sudah dibaa ke RSUD guna visum sedangkan Ade Ayu, adik korban hingga pukul 23 50 Wib tadi masih dimintai keterangan di Mapolsek Bukit Bestari.
Informasi lain yang berhasil dirangkum media ini, sebelum meninggal, korban sempat mengeluh ke pengantar catering makanannya.”Dia ada ngeluh sakit karena kolestrol tinggi,”terang sumber.(irfan)