; charset=UTF-8" /> HUT Bhayangkara ke 68, Polres Lingga Gelar Maraton 10 K - | ';
'
'
| | 1,584 kali dibaca

HUT Bhayangkara ke 68, Polres Lingga Gelar Maraton 10 K

Wakapolres Lingga, Kompol Darmeswara menyerahkan hadiah kepada pemenang maraton 10 K sampena HUT Bhayangkara ke 68.

Wakapolres Lingga, Kompol Darmeswara menyerahkan hadiah kepada pemenang maraton 10 K sampena HUT Bhayangkara ke 68.

Lingga, Radar Kepri-Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-68, Polres Lingga mengadakan lomba Maraton 10 Kilometer dan sepeda santai yang mengambil start di Lapangan Merdeka Dabo Singkep, Minggu (01/06). Dalam acara yang berlangsung di ikuti lebih kurang 500 orang peserta yang dilepas Wakil Bupati Lingga, Abu Hasim didampingi Wakapolres Lingga, Kompol Darmeswara.
Kegiatan yang dilaksanakan di tengah hujan tersebut diikuti sekitar lima ratusan orang. Sedangkan peserta lomba lari maraton sekitar lima puluhan orang dari beberapa daerah di Kepri dan Jambi.”Untuk sepeda santai diikuti sekitar dua ratusan orang yang diikuti berbagai jenis sepeda dari sepeda ontel hingga sepeda sport lainnya.”kata Waka Polres Lingga, kompol Darmeswara, di sela-sela kegiatan.
Dikatakan Darmeswara untuk lomba lari dan sepeda santai ini akan finish di tempat wisata Batu Berdaun Desa Batu Berdan Kecamatan Singkep. Selain dua kegiatan tersebut, panitia juga akan melaksanakan festival band untuk umum dan lomba memancing ikan di Desa Batu Berdaun.”Kegiatan ini diselenggarakan Polres Lingga, bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Lingga serta beberapa ormas pemuda di Lingga. Salah satunya KNPI dan Pemuda Panca Marga (PPM). Kegiatan HUT Bhayangkara ke-68 ini juga disejalankan dengan peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-106.”sebut Darmeswara.
Pelari dari Luar Daerah
Lari Maraton 10 Kilometer Bhayangkara yang digelar Polres Lingga, dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional 20 Mai 2014 lalu dan HUT Bhayangkara ke-68 pada 1 juli 2014 mendatang, diikuti pelari dari luar daerah seperti, Batam, Karimun dan Jambi.”Untuk lari Maraton ini memang ada dua katagori, yakni Putra/Putri, dengan jarak tempuh yang sama 10 K.”kata Darmeswara.
Kegiatan berbagai lomba menyambut HUT Bhayangkara ke-68 pada 1 Juli mendatang ini dijelaskan Darmeswara.”Dimajukan, mengingat pada bulan tersebut bertepatan dengan Pemilihan Presiden (Pilpres) yang juga menjadi salah satunnya harapan kita dalam Pilpres nanti dapat tercipta pemilu yang aman dan terkendali.”ujarnya.
Ditambah Wakapolres.”Untuk kegiatan menyambut HUT Bhayangkara kali ini mengingat dari beberapa pihak dan masyarakat, agar diadakan di luar Mapolres. Menanggapi usulan dari berbagai pihak, kita mengadakan berbagai lomba ini kita pusatkan di objek wisata Pantai Batu Berdaun.”ujarnya.
Hal ini menurutnya, untuk menarik minat para turis, baik itu dalam maupun luar daerah untuk berkunjung di objek wisata Batu Berdaun. Untuk katagori pelari Maraton Putra, Juara 1. Guntur pelari asal Kota Batam, Juara 2. Junaidi pelari dari Polres Lingga, Juara 3. pelari asal Provinsi Jambi, juara 4. Ali Usman pelari asal Moro, Kabupaten Karimun, juara 5. Encik Idrisyah, pelari asal Lingga, dan Juara 6. Saru juga berasal dari Lingga.
Untuk katagori pelari maraton Putri, Juara 1. Ninata pelari asal Moro, Kabupaten Karimun, Juara 2. Laila pelari asal Moro, Kabupaten Karimun, Juara 3. Rina Safitri pelari asal Provinsi Jambi, Juara 4. Ratna Dewi pelari asal Kota Batam, Juara 5. Nina pelari asal Lingga, Maira juga pelari asal Lingga (muslim tambunan)

Ditulis Oleh Pada Sen 02 Jun 2014. Kategory Lingga, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek