; charset=UTF-8" /> Berdalih Biaya Perbaikan Mahal, Agustiawarman Biarkan Nozel Damkar Rusak - | ';

| | 1,210 kali dibaca

Berdalih Biaya Perbaikan Mahal, Agustiawarman Biarkan Nozel Damkar Rusak

Inilah nozel mobil damkar BPBD Kota Tanjungpiang yang dibiarkan rusak dengan dalih biaya perbaikan mahal.

Inilah nozel mobil damkar BPBD Kota Tanjungpiang yang dibiarkan rusak dengan dalih biaya perbaikan mahal.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Sudah hampir 6 bulan, nozel (injector) mobil pemadam kebakaran (Damkar) Tanjungpiang berkapasitas 6000 liter rusak akibat menabrak Gapura di Tanjung Unggat. Namun, hingga  Senin (18/08) mobil tersebut belum juga diperbaiki oleh Dinas Penanggulangan Bencana Daerah (D BPBD) kota Tanjungpinang, dengan alasan biaya perawatanya mahal.

Kepala Dinas Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kota Tanjungpinang, Agustiawarman di konfirmasi Radar Kepri di halaman Polresta Tanjungpinang, Senin (18/08) terkait dengan Nozel mobil Damkar yang rusak akibat menabrak Gapura di Tanjung Unggat beberapa bulan lalu, mengatakan.”Masalah mobil itu, kita sudah mau memperbaikinya. Dan kita sudah mengajukanya di Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Perubahan (APBD-P).”Kata Agus.

Kemudian lanjut Agustiawarman yang akrab di sapa Agus itu.”Kita menunggu APBD-P cair, karena biaya perbaiki Nozel itu tidak sedikit, mencapai Rp 40 hingga Rp 45 juta. Makanya kita tunggu pencairan APBDP dulu.”Papar Agus.

Informasi yang diterima awak media ini dari sumber yang enggan namanya dipublikasi, mengatakan.”Mobil Damkar itu sudah lama rusak. Namun pihak BPBD belum memperbaikinya. Bukan yang rusak itu saja mobil, yang lainnya-pun kurang dirawat. Bahkan minyak di dalam tanki mobil Damkar itu sering kasong. Padahal, seluruh mobil Damkar itu minyaknya harus Standbye. Aturanya mobil tersebut, harus di isi minyak 2 kali seminggu, namun kenyataanya tidak.”ujar sumber.(aliasar)

Ditulis Oleh Pada Sen 18 Agu 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek