; charset=UTF-8" /> Berbagai Perlombaan Meriahkan HUT DWP ke-15 - | ';

| | 871 kali dibaca

Berbagai Perlombaan Meriahkan HUT DWP ke-15

Wawako H Syahrul S Pd bersama istri ketika menghadiri HUT DWP ke -15

Wawako H Syahrul S Pd bersama istri ketika menghadiri HUT DWP ke -15

Tanjungpinang, Radar Kepri-Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan (HUT DWP) Kota Tanjungpinang ke-15, pengurus DWP Kota Tanjungpinang menggelar berbagai kegiatan perlombaan. Acara berlangsung di Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah Kota Tanjungpinang, Sabtu (15/11), dan dibuka langsung oleh Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd. dihadiri Ketua GOW Kota Tanjungpinang, Juariah Syahrul, Staf Ahli, SKPD, Camat, Lurah, serta organisasi wanita di kota tanjungpinang.

Wakil Walikota Tanjungpinang, H. Syahrul, S. Pd menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas terlaksananya kegiatan ibu-ibu dharma wanita persatuan ini. Untuk itu, teruslah berkiprah dan berinovasi dengan program-program yang menyentuh masyarakat, agar masyarakat dapat merasakan manfaat dari kegiatan-kegiatan yang dilakukan pengurus organisasi ini.

Sebagaimana di ketahui, kemajuan suatu bangsa itu tergantung kepada ibu-ibu, karena ibu-ibu merupakan penompang suami dalam menciptakan keluarga yang harmonis.”Mudah-mudahan kedepan, pemerintah dan organisasi wanita bisa bersinergi guna menciptakan program-program kemasyarakatan di segala kehidupan yang ada di kota tanjungpinang yang kita cintai ini.”pungkasnya.

Senada dengan itu, Ketua DWP Kota Tanjungpinang, Ersa Famella, S. Sos, mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selain memeriahkan HUT DWP ke-15 juga sebagai upaya untuk meningkatkan dan menumbuhkembangkan organisasi-organisasi wanita di kota tanjungpinang, disamping itu juga, untuk meningkatkan partisipasi masyarakat pada program-program keorganisasian wanita.

Di usianya yang ke-15 ini, Dharma wanita bisa menjadi garda terdepan wanita dalam tantangan di era globalisasi saat ini.”Oleh karena itu, DWP juga siap bersinergi membantu serta mendorong program-program kegiatan bersama pemerintah dan seluruh organisasi wanita yang ada di kota tanjungpinang, guna percepatan peningkatan kemajuan di kota tanjungpinang.”ujarnya.

HUT ke-15 DWP tahun 2014 ini mengangkat tema, “Dharma Wanita Persatuan turut berperan aktif menghadapi tantangan kaum perempuan di era glbalisasi“. Berbagai perlombaan dilaksanakan sampena memeriahkan HUT DWP ke-15 ini yaitu lomba memasak nasi goreng yang diikuti oleh bapak-bapak dari SKPD sebanyak 24 orang, lomba fashion show ibu-ibu dan anak-anak sebanyak 20 orang.(hum/red)

Ditulis Oleh Pada Sen 17 Nov 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek