; charset=UTF-8" /> Artidjo Alkostar Calon Kuat Kajagung RI - | ';

| | 1,101 kali dibaca

Artidjo Alkostar Calon Kuat Kajagung RI

Hakim Agung Artidjo Alkostar yang jadi calon kuat Kajagung RI.

Hakim Agung Artidjo Alkostar yang jadi calon kuat Kajagung RI.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Nama Hakim Agung Artidjo Alkostar sebagai sosok hakim tak perlu diragukan lagi, kredibilitas, integritas dan komitmennya dalam memberantas korupsi. Tidak mengherankan, jika nama Artidjo Alkostar mencuat sebagai kandidat terkuat menjabat Kepala Kejaksaan Agung (Kajagung) RI.

Hal ini diungkapkan sumber media ini yang berdomisili di Jakarta.”Aku dapat info, Kajagung RI yang baru Artidjo Alkostar, hakim agung yang bersih dan berani. Kalau iya, aku mau kirim surat pada beliau agar mengganti, Kajati Kepri, Kejari Natuna dan Kacabjari Terempa. Karena tidak ada satupun kasus-kasus terkait dana APBD yang dinaikkan hingga ke pengadilan. Semua di 86-kan.”terang sumber melalui pesan singkat, Kamis (18/09).

Mengenai latar belakang Artidjo Alkostar yang bukan dari internal Kejaksaan, menurut sumber.”Dulu Abdulrahman Saleh dan Marzuki Darusman bukan dari Kejaksaan, tapi dipercaya menjadi Kajagung RI.”terangnya.

Sumber media ini juga menuturkan, akan diangkatnya hakim agung Artidjo Alkostar oleh Presiden terpilih, Ir Joko Widodo telah mendapat dukungan dari ketua umum PDI-P.”Udah santer beredar, katanya Mega (Megawaty Soekarnoputri,red) setuju.”terang sumber.

Hingga berita ini dimuat media ini belum berhasil mengkonfirmasi pada Artidjo Alkostar tentang informasi dan kesediannya menjabat Kajagung RI tersebut. Namun sejumlah masyarakat Kepri yang dimintai tanggapannya dan mengenal sepak terjang Artidjo Alkostar menyatakan mendukung.”Institusi Kejaksaan di Kepri ini, terutama Batam dan Natuna harus dibersihkan, karena banyak kasus-kasus korupsi yang tak tuntas. Bahkan ada indikasi diskriminasi, seperti kasus pembangunan UMRAH, kasus Alkes di Anambas. Begitu juga dengan kasus dinsosnaker di Natuna dan kasus bibit sawit serta Perusda Natuna. Ini semua tak tuntas karena indikasi menjadi ATM oknum Kejaksaan.”terang sumber lainnya.(irfan)

Ditulis Oleh Pada Jum 19 Sep 2014. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek