; charset=UTF-8" /> Sebelum Berangkat, Bupati Minta Atlit Peragakan Kemampuannya - | ';

| | 1,208 kali dibaca

Sebelum Berangkat, Bupati Minta Atlit Peragakan Kemampuannya

Atlit Binaragawan Natuna sedang unjuk kebolehan sebulum berangkat ke Porprov Kepri III.

Atlit Binaragawan Natuna sedang unjuk kebolehan sebulum berangkat ke Porprov Kepri III, Senin (29/09)

Natuna, Kepri Info-Sebelum melepas kontingen atlit yang akan bertanding di Porprov Kepri III, Bupati Natuna Drs. Ilyas Sabli melakukan briffing khusus untuk seluruh atlite. Suasana terlihat  haru saat atlit mendengar nasehat serta mutivasi oleh Ilyas. Nasehat Ilyas pada  321 orang kontingen tersebut, layaknya seorang ayah kepada anak-anaknya.

Menurut Ilyas.”Sebelum kalian membubarkan diri dan berangkat dari acara ini, mari kita berkumpul dulu. Masih banyak yang hendak saya sampaikan kepada kalian.”pinta Bupati.

Pantauan media ini Senin (29/09) sekitar pukul 09 00 Wib, setelah semua berkumpul lebih dekat di bawah panggung acara, Bupati, Kadispora, Ketua Koni, Hadi Candra serta beberapa pengurus Koni lainya sambil duduk berjuntai di pinggir panggung menasehati seluruh Kontingen.”Yang pertama saya mengucapkan kepada semua kontingen, khususnya atlite yang akan bertanding nantinya. Kembali saya ingatkan agar semua atlit kontingen Natuna untuk selalu bersemangat dipertandingan nantinya, jangan loyo dan patah semangat sebelum bertanding.”nasehat Ilyas.

Selain itu, Ilyas juga menantang Atlite yang akan berangkat.”Saya ingin bertanya kepada kalian, apa yang akan kalian sumbangkan untuk Natuna ini ?. Saya berjanji, bagi yang bisa  menyumbangkan medali emas untuk Natuna. Akan saya pulangkan kembali kalian dengan pesawat pulang ke Natuna. Pulang dengan mengunakan KM Bukit Raya ini sebenarnya sebagai motivasi untuk semua atlit yang akan bertanding.”kata Ilyas berseloroh.

Beberapa atlit yang akan berangkat tersebut, seperti atlit Binaraga dan atlite Karatedo didepan ratusan undangan serta atlit yang akan berangkat. Ilyas meminta untuk mereka mendemontrsikan kemampuan yang akan dipertandikan.”Coba diperagakan dulu apa yang kamu bisa, saya ke pengin lihat dulu, apakah memang kalian bisa.”pinta Ilyas sambil tersenyum. Ilyas juga meminta kepada perwakilan atlite untuk bersuara.”Coba apa ada keluhan dari kalian yang akan disampaikan ? “tanya Ilyas.

Salah seorang perwakilan dari 321 orang Atlite tersebut, berharap.”Kami akan berusaha semampu kami dalam pertandingan nanti, meskipun tidak semuanya emas. Kami berjanji akan menyumbangkan Perak atau Perunggu untuk Natuna ini, Tetapi kami juga meminta kalau kami bisa mendapat Emas, Perunggu atau perak, apa pula yang akan bapak berikan kepada  kami.”tanya perwakilan atlit tersebut.

Ilyas secara tegas mengatakan.”Bagi kalian yang mendapat Emas, Perak dan Perunggu, kami pulangkan dengan pesawat pulang ke Natuna.”janji Ilyas.(herman)

Ditulis Oleh Pada Sen 29 Sep 2014. Kategory Natuna, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek