Nenek Berusia 90 Tahun Tewas Terpanggang

Inilah toko yang terbakar di Tanjung Ubang mengakibat seorang nenek berumur 90 tahun tewas terpanggang, Jumat (31/07).
Bintan, Radar Kepri-Kebakaran hebat melanda dua rumah berlantai II terbuat dari kayu ludes dilahap api, Jumat (31/07) sore. Tragisnya, akibat amukan si jago seorang nenek Tan Niang berumur 90 tahun tewas terpanggang.
Informasi yang berhasil dihimpin radarkepri.com, kebakaran yang terjadi hanya beberapa meter di depan Gedung Nasional Tanjung Uban, Bintan Utara itu melahap toko Surya dan toko bangunan hingga rata dengan tanah.
Petugas pemadam kebakaran berusaha keras memadamkan api agar tidak merambat ke bangunan lain yang. Hampir dua jam berjibaku, akhirnya petugas berhasil memadamkan api.
Kerugian akibat musibah ini diperkirakan lebih dari Rp 2 Miliar, karena seuluruh isi toko ludes dilahap api. Hingga berita ini dimuat petugas dari Polres Bintan telah memasang police line dan sedang menyelidiki penyebab musibah yang merenggut jiwa ini.(nurdin)