; charset=UTF-8" /> Kapolres Himbau Warga Cari Tempat Berteduh Yang Aman - | ';

| | 122 kali dibaca

Kapolres Himbau Warga Cari Tempat Berteduh Yang Aman

Tanjungpinang, Radar Kepri-Bukan hanya sukses mengamankan belasan ribu warga balik ke Tanjungpinang. Polres Tanjungpinang juga memastikan masyarakat aman dan nyaman dalam berlalu lintas.

Buktinya,Minggu malam Satuan Samapta Polres Tanjungpinang bersama Polsek Tanjungpinang Kota dan BNPB Kota Tanjungpinang melakukan pemotongan dan pembersihan pohon tumbang yang terjadi di dua tempat yaitu di Jalan Diponegoro dan Jalan Wr. Supratman Km. 15 Tanjungpinang, Minggu (9/6) pukul 19.30 dan pukul 21 30 wib.

Pohon besar di tepi jalan tersebut tumbang menutup jalan sehingga tidak bisa dilalui kendaraan, Sat Samata Polres Tanjungpinang yang dipimpin oleh AKP. Darmin bersama Polsek Tanjungpinang Kota yang menerima informasi kejadian dari masyarakat tersebut segera melakukan Reaksi Cepat Tanggap Bencana serta menggunakan peralatan SAR Terbatas seperti mesin pemotong dan senter sebagai pencahayaan, Sat Samapta Polres Tanjungpinang, Polsek Tanjungpinang Kota dan BNPB Kota Tanjungpinang dibantu warga sekitar untuk memotong, membersihkan dan memindahkan pohon tersebut sehingga jalan dapat kembali dipergunakan untuk lalu lintas kendaraan.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut hanya kabel telepon yang putus akibat tertimpa pohon, Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, SIK, MH, menghimbau kepada masyarakat Kota Tanjungpinang agar senantiasa berhati-hati bila melakukan aktivitas di luar rumah saat cuaca hujan atau angin kencang, khususnya bila berkendara dibawah pohon besar. Hindari berhenti atau berteduh di tempat rawan bencana seperti pinggir jalan yang ditumbuhi pohon besar karena akan membahayakan keselamatan.

Apabila saat berkendara mengalami cuaca yang kurang bersahabat, segera mencari tempat berteduh atau persinggahan yang aman untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.(red)

 

Ditulis Oleh Pada Sen 10 Jun 2019. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek