Indahnya Telekung Membuat Nia Pardede Mualaf, Begini Perasaannya
Tanjungpinang, Radar Kepri-Usai terkumandangnya azan dhohor di Masjid Agung Tanjung Pinang, Jalan Tengku Umar , seorang Nia Pardede telah sah secara memeluk agama Islam menjadi seorang Mualaf, yang dari awalnya mempunyai latar belakang dengan keyakinan dan memeluk agama Kristen Selasa ( 21 / 01 ).
Dari awal karena ketertarikan Nia dengan melihat sebuah telekung di salah satu supermarket dan kemantapan hati pribadinya , juga dari beberapa anggota keluarganya yang di Medanpun ada dan sudah memeluk agama Islam, yang semakin kuat, membulatkan dan memantapkan hatinya .
Dengan segenap hati , dan penuh hikmat, dalam khusuknya Nia berhasil ,lancar , melafazkan dua kalimat sahadat syarat syahnya untuk menjadi seorang muslim
Hijrah agama Nia Pardede dipimpin oleh Imam masjid Agung Tanjung Pinang, yang di sebut dengan pak Dholi. Selepas me.baca dan memberikan berbagai wejangan sebagaimana akan tata cara dan kewajiban, setelah menjadi mualaf, dan menjadi seorang muslim.
Acara ini disaksikan oleh masyarakat, seusai melaksanakan ibadah sholat dhohor, dan juga sanak keluarga Nia , Yang sekarang berubah nama setelah masuk Islam , dan menjadi mualaf dengan nama baru Siti Aisyah.
Suasana hening , dalam kekhusukan , teriring do’a dan air mata para sahabat Nia yang menyaksikan acara yang sangat bersejarah buat kehidupan baru Siti Aisyah di saat ini dan di masa hadapan.”Perasaan damai , tenang aja setelah menjadi seorang muslim”. Tutur Siti Aisyah selepas acara ini, kepada Radar Kepri yang berhasil mewawancarainya.
” Merasa seakan terlahir kembali seperti bayi yang sedang baru lahir dengan kehidupan yang baru lagi” tambah Siti Aisyah dengan diiringi senyum manisnya, di kediamannya , sambil mempersiapkan sesuatu untuk melaksanakan acara selamatan. ( Waty )