; charset=UTF-8" /> Jumlah ODP di Lingga Meningkat Jadi Tiga - | ';
'
'
| | 233 kali dibaca

Jumlah ODP di Lingga Meningkat Jadi Tiga

Wirawan Trisna Putra, Juru Bicara Dinas Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga.

Lingga, Radar Kepri-Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) terkait virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Lingga bertambah. Berdasarkan data hingga, Rabu (1/4), jumlah ODP di Lingga menjadi 3 orang.

Informasi ini dibenarkan Wirawan Trisna Putra, Juru Bicara Dinas Kesehatan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga.

Lanjut Wirawan, tiga ODP itu, didapatkan dari hasil pemeriksaan kesehatan di 12 puskesmas Kabupaten Lingga dan telah dikordinasikan di tingkat Kabupaten maupun Provinsi secara berjenjang.

Dari ketiga orang akan dilakukan protokol kesehatan dengan mengisolasikan mandiri selama 14 hari dirumah, dan selalu di pantau kesehatannya secara ketat oleh petugas kesehatan.

“Mulai dari kondisi kesehatan seperti, suhu tubuh, batuk, sesak nafas, dan pneumonia tinggi dan rendah,” pungkas Wirawan sapaan akrab.

Diketahui, melalui data siaran Pers rilis, situasi Kabupaten Lingga mengenai Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 0 Kasus.

Sehari sebelumnya, Sekda Lingga Juramadi Esram membenarkan ada 1 ODP Corana.”Iye fan, untuk jelasnya, awak hubungi Ka BPBD ya.”tulis Sekda menjawab konfirmasi media ini. via WA. Namun hingga berita ini dimuat, Abdul Khatab, Ka BPBD Lingga belum memberikan jawaban.(hendra/red)

Ditulis Oleh Pada Rab 01 Apr 2020. Kategory Lingga, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek