; charset=UTF-8" /> Polsek Kota Bersama Melayu Raya Distribusikan Air Bersih ke Warga - | ';

| | 167 kali dibaca

Polsek Kota Bersama Melayu Raya Distribusikan Air Bersih ke Warga

Jajaran Polsek Kota saat mendistribusikan air bersih ke warga.

Tanjungpinang,Radar Kepri-Musim kemarau panjang membuat warga Tanjungpinang kesulitan mendapatkan air bersih. Berangkat dari kondisi ini, Polres Tanjungpinang Sektor Tanjungpinang Kota bersama Himpunan Melayu Raya Korwil Tanjungpinang mendistribusikan air bersih kepada warga yang membutuhkan melalui program “Peduli Kemanusiaan”, Selasa (19/3/2019).

Pelaksanaan pendistribusian air bersih tersebut dipimpin Kapolsek Tanjungpinang Kota AKP Reza Anugrah A.P., S.H., S.I.K., bersama Personil Polsek Tanjungpinang Kota.

Air bersih tersebut didistribusikan kepada warga Kp. Bugis Rt. 01 / Rw 01 Kec. Tanjungpinang Kota. Yang mana di tempat tersebut sangat minim memperoleh air bersih dikarenakan musim kemarau yang cukup panjang dan Lokasi Geografis yang berada di pinggir laut.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Ucok Lasdin Silalahi, S.I.K, MH melalui Kapolsek Tanjungpinang Kota menyampaikan bahwa air bersih merupakan kebutuhan penting bagi warga baik untuk dikonsumsi maupun untuk kebutuhan lainnya sehari-hari.

Dengan dilaksanakannya pendistribusian air bersih ini diharapkan dapat sedikit menutupi kekurangan air bersih yang dialami warga dan kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai wujud kepedulian Polres Tanjungpinang kepada masyarakat Kota Tanjungpinang dengan harapan semoga musim kemarau dapat segera berlalu dan kebutuhan akan air bersih bagi masyarakat Kota Tanjungpinang tercukupi.

Polres Tanjungpinang juga berusaha merangkul dan mengajak pihak-pihak lain untuk dapat bersama-sama memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat Kota Tanjungpinang. Seperti yang dilaksanakan saat ini dengan bekerjasama dengan Himpunan Melayu Raya Korwil Tanjungpinang.(red)

Ditulis Oleh Pada Sel 19 Mar 2019. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek