Pelajar SMPN 11 Binut Meninggal Dunia
Bintan Utara, Radar Kepri-Muhamad Arif Husin (12) seorang pelajar SMP Negeri 11 di Bintan Utara (Binut) meninggal dunia usai mengikuti Masa Orientasi Sekolah (MOS), Senin (03/08). Namun korban tewas karena karena diduga menderita penyakit Demam Berdarah Dangue (DBD).
Menurut Eli, wakil kepala sekolah SMPN 11 Bintan Utara, MOS di SMP tersebut dilaksanakan sejak tanggal 27 Juli 2015 hingga 30 Juli 2015.”Pada tanggal 28 Juli 2015, pihak sekolah mendapat surat MC (Medical Check) yang diserahkan orang tua murid, bapak Kuswanto yang beramalat di Taman Surya Indah Blok G nomor 18, Teluk Sasah, kecamatan Sri Kuala Lobam.”terang Eli.
Dilanjutkan Eli, kemudian dihari berikutnya Muhamad Arif Husin demam.”Diduga DBD dan dicurigai meninggal akibat DBD tersebut.”tutur Eli.(nurdin)