; charset=UTF-8" /> Wagub Kepri Serahkan Mobil, Ranmor dan Genset ke Polres Tanjungpinang - | ';

| | 1,383 kali dibaca

Wagub Kepri Serahkan Mobil, Ranmor dan Genset ke Polres Tanjungpinang

Wagub Kepri, DR HM Soeryo Respationo SH MH bersama Kapolres Tanjungpinang, AKBP M Dwita Kumu W S Ik dan Direktur Shabara Polda Kepri, Kombes Anang.

Wagub Kepri, DR HM Soeryo Respationo SH MH bersama Kapolres Tanjungpinang, AKBP M Dwita Kumu W S Ik dan Direktur Shabara Polda Kepri, Kombes Anang.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Kepolisian resor Tanjungpinang (Polres Tpi) menerima bantuan satun unit sedan merek Fokus buatan Ford dan satu unit Genset berkapasitas 100 Kva serta dua unit kendaraan bermotor (ranmor) dari Pemerintah Provinsi Kepri. Penyerahan hibah tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wakil Gubernur Kepri, DR H M Soeryo Respationo SH MH di halaman Mapolres Tanjungpinang, Senin (17/08).

Usai menyerahkan hibah, HM Soeryo Respationo meminta maaf pada jajaran Polres Tanjungpinang, jika selama 5 tahun menjadi wakil Gubernur Kepri terdapat kekhilafan, baik secara lisan maupun tindakan.”Tanggal 19 Agustus 2015 nanti, genap 5 tahun kami menjabat wakil Gubernur Kepri. Mohon pamit dimaafkan atas lisan dan tindakan yang tak berkenaan dihati. Siapun yang menjadi pemimpin Kepri ini kedepannya, harus kita dukung.”ucap HM Soeryo Respationo.

Kapolres Tanjungpinang, AKBP M Dwita Kumu W S Ik dijumpai radarkepri.com usai penyerahan bantuan mengungkapkan.”Kendaaran, berupa mobil dan motor akan kita pergunakan untuk operasional Satuan Lalu Lintas dalam rangka mendukung suksesnya Pilgub Kepri.”kata Kapolres.

Inilah mobil yang diserahkan Wagub Kepri, DR HM Soeryo Respationo SH MH ke Polres Tanjungpinang, Senin (17/08).

Inilah mobil yang diserahkan Wagub Kepri, DR HM Soeryo Respationo SH MH ke Polres Tanjungpinang, Senin (17/08).

Sedangkan untuk generator pembangkit listrik, menurut Kapolres akan dipergunakan untuk optimalisasi pelayan pembuatan Surat Ijin Mengemudi (SIM).”Listrik-kan sering mati, sehingga sistem pelayanan sering terganggu, terutama ketika proses online dalam pembuatan SIM. Jadi akan kita prioritaskan untuk peningkatan pelayanan.”terang Kapolres.

Pada kesempatan itu, Kapolres juga menyampaikan ucapan terima kasih pada Pemprov Kepri yang telah mengabulkan permintaan bantuan kendaraan operasional untuk Polres Tanjungpinang.”Mudah-mudahan tahun depan, kita akan mendapat kendaraan operasional untuk unit Shabara.”ujar Kapolres.

Hampir seluruh perwira setingkat Kepala Satuan dan, Kabag dan Wakapolres Tanjungpinang, I Wayan S terlihat hadir dalam acara penyerahan tersebut. Terlihat pula Direktur Shabara Polda Kepri, Kombes Anang menghadiri penyerahan hibah dari Pemprov Kepri ini.(irfan)

Ditulis Oleh Pada Sen 17 Agu 2015. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek