; charset=UTF-8" /> H Abdul Karim Pimpin LAKI Provinsi Kepri - | ';

| | 1,659 kali dibaca

H Abdul Karim Pimpin LAKI Provinsi Kepri

Pelantikan dan pengukuhan DPD LSM LAKI Provinsi Kepri

Pelantikan dan pengukuhan DPD LSM LAKI Provinsi Kepri

Batam, Radar Kepri-Pengukuhan Pelantikan Dewan Pengurus Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Provinsi Kepulaun Riau berlangsung tertib, hikmad dan lancar, Sabtu (28/12) di hotel PIH, Batam Centre.

Pelantikan pengukuhan Dewan Pengurus LAKI dipimpin H Abdul Karim sebagai Ketua Dewan Daerah Provinsi Kepulaun Riau dengan segenap Jajaran pengurusnya dilantik langsung oleh ketua Umum LAKI, Burhanudin Abdullah.

Ketua Dewan daerah Provinsi kepulauan Riau usai dilantik, dalam kata sambutan mengucapkan terimakasih kepada Undangan yang telah berkenan, menghadiri pelantikan dirinya berserta jajarannya sebagai dewan Pengurus LAKI Provinsi Kepri.

H Abdul Karim berharap kepada jajaran pengurus baru saja dilantik bisa bekerja sama, untuk memberantas dan  mencegah terjadinya korupsi di Kepri.”Mari kita bersama untuk membumi hanguskan koruptor di Kepri ini. Jangan takut dengan koruptor, koruptor harus kita berantas bersama-sama.”tegasnya.

Karena korupsi, anak bangsa ini jadi miskin, jadi tidak bisa mengenyam  pendidikan, sekolah dan kelaparan, perlu sekali lagi, mari bersama-sama lawan korupsi, miskinkan koruptor yang telah mengsengsarakan rakyat.”tukasnya.

Hal yang sama juga disampaiakan dengan Ketua Umum Pusat, LAKI, Burhanudin Abdullah dalam kata sambutannya mengatakan.”Gampang mencegah korupsi, sesuai dengan tema  yang bertuliskan di baliho acara hari. Mudah mencegah korupsi. Pertama Pemerintah itu harus berkomitmen untuk tidak korupsi, dengan cara menberikan pelayanan kepada masyarakat. Kedua pemerintah harus berkomitmen mengerjakan proyek-proyek sesuai dengan spek dan tidak mau menerima suap. Pemerintah harus benar-benar menjadi pelayan masyarakat  dengan baik.”jelasnya.

Kemudian aparat hokum, Kejaksaan, Kepolisian, kehakiman dan KPK harus menjalankan amanah Undang-undang kejahatan korupsi. Sekarang instansi penegak hokum, kepolisian dan Kejaksaan, kehakiman tidak boleh lagi bilang tidak sanggup untuk menberantas korupsi.” Tahun 2014 ini, pemerintah melalui DPR RI telah mengesahan anggaran untuk gaji, instansi penegak hukum Kepolisiaan, Kejaksaan, Hakim, tidak jauh berbeda dengan KPK, tidak ada lagi alasan bagi instansi tersebut, tidak sanggup memberantas korupsi.”sebutnya.

Pihaknya berharap jajaran Pengurus Dewan Daerah LAKi Kepri yang saja baru dilantik, bisa bekerja profesional untuk memberantas dan mencegah terjadinya korusi di Kepri.”Saya tidak suka dengan teori, saya perlu kerja nyata, bukti kerja nyata. Saya berharap kepada Ketua Dewan Pengurus LAKi Kepri ini, mencegah dan membasmi koruptor.”Pintanya.

Dan koruptor itu harus dimiskinkan dan dihancukan serta dihukum seberat-beratnya, kalau bisa para koruptor tersebut, tidak tahan dilapas Cipinang dan Nusakabangan.”Lebih baik mereka itu di tahan dipulau-pulau terpencil, jadi kita tidak perlu membunuh mereka. Biarlah nyamuk dan binatang buas yang memakan mereka itu. Coba bayangkan berapa banyak rakyat kita ini sengsara karena ulah koruptor yang tidak punya moral. Mereka tidak bisa sekolah dan kelaparan karena ulah para korutor. Mreka miskin, karena hak mereka dimakan oleh para koruptor.”paparnya.

Pelantikan dewan pengurus Daeras LAKI Kepri ini dihadiri berbagai aktifis LSM/OKP dan Ormas yang ada di Provinsi Kepri khususnya kota Batam. Selain itu, acara tersebut dihadiri oleh Wakil Gubernur Kepri HM Suryo Respationo dan Drs Zulbahri MPd , Aida Ismeth Abdullah Nasution anggota DPD RI Dapil Kepri dan unsure muspida lainya.(taherman)

Ditulis Oleh Pada Sen 30 Des 2013. Kategory Batam, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek