; charset=UTF-8" /> Walikota Naikkan Gas Untuk Masyarakat Miskin Tanpa Sosialisasi Dan "Persetujuan" DPRD - | ';

| | 1,540 kali dibaca

Walikota Naikkan Gas Untuk Masyarakat Miskin Tanpa Sosialisasi Dan “Persetujuan” DPRD

Gas ukuran 3 kilogram untuk masyarakat miskin yang dinaikkan harga jualnya oleh Pemko Tanjungpinang.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Keputusan Pemerintah Kota Tanjungpinang menaikan harga eceran terendah (HET) gas ukuran 3 kilogram tanpa sosialisasi dan persetujuan DPRD dinilai hanya menguntungkan pengusaha migas dan rekanannya (distributor). Padahal gas ukuran 3 kilogram itu diperuntukkan bagi masyarakat miskin.

Hal ini terungkap dalam percakapan media ini dari sejumlah warga Tanjungpinang menyikapi surat nomor 500/1343/1.2.01/2018 yang ditandatangani Syahrul SPd, Walikota Tanjungpinang.

Ironisnya, dalam surat tanpa pertimbangan layak sebuah surat keputusan (SK) terungkap kenakalan sejumlah agen yang telah menjual gas melon (nama familiar gas ukuran 3 kilogram,red) dengan nilai Rp 18 ribu alias diatas HET. Justru tidak ada tindakan atas pangkalan maupun pengecer yang telah menaikkan harga secara ilegal.

Kenaikan atas usulan Hismawa Migas Kepri ini jelas tidak pro rakyat miskin.”Kita ini sudah susah, kenapa dipersusah lagi dengan menaikkan harga gas 3 kilogram.”keluh Nur, seorang ibu rumah tangga di kilometer 8.

Nur mengaku kesal dan meminta Pemko Tanjungpinang meninjau ulang serta membatalkan kenaikan gas LPG ukuran 3 kilogram. Banyak penyalahgunaan gas 3 kilogram itu, orang kaya, sejumlah rumah makan maupun restoran, kedai kopi dan cafe banyak yang memakai gas untuk masyarakat miskin ini.”Harusnya sosialisasikan dulu. Jangan main naikan saja.”kesalnya.

Hal senada disampaikan Sari, warga Sei Jang.”Yang memainkan harga itu pangkalan. Pernahkan Pemko mengawasi harga yang ada dipangkalan. Mengapa pemko menerima usulan pengusaha migas ini yang diduga tanpa melibatkan DPRD, padahal ini menyangkut kepentingan dan kebutuhan rakyat banyak.”herannya.

Pemko Tanjungpinang sebelumnya melalui humas telah merilis kenaikan harga gas ukuran 3 kilogram dengan alasan kenaikan BBM, suku cadang kurs rupiah atas dolar yang terus naik ditambah usulan Hismawa Migas Kepri.(irfan)

Ditulis Oleh Pada Sab 29 Des 2018. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

1 Comment for “Walikota Naikkan Gas Untuk Masyarakat Miskin Tanpa Sosialisasi Dan “Persetujuan” DPRD”

  1. Mohon untuk ditinjau kembali.migas 3 kg atau distributor maupun agen agar disidak,jangan semena menarik menaikan harga migas,tiada alasan kurs.naik, sedangkan distributor membeli.kepada Pertamina bukan menggunakan mata uang USD,mohon dipertimbangkan anjuran atau saran ini,demi untuk kenyamanan rakyat.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek