; charset=UTF-8" /> Tidak Semua Kiriman Terangkut KM Sabuk Nusantara 30 - | ';

| | 1,031 kali dibaca

Tidak Semua Kiriman Terangkut KM Sabuk Nusantara 30

Penumpang KM Sabuk Nusantara 30 sedang antri di pelabuhan domestik Sri Bintan Pura Tanjungpinang.

Penumpang KM Sabuk Nusantara 30 sedang antri di pelabuhan domestik Sri Bintan Pura Tanjungpinang, Sabtu (14/03).

Tanjungpinang, Radar Kepri-Kehadiran KM Sabuk Nusantara 30 yang melayani rute Kota Tanjungpinang- Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) dan Kabupaten Natuna, Sabtu (14/03) sangat ditunggu warga Anambas dan Natuna yang akan mengirimkan barang-barangnya kedua kabupaten tersebut. Meski jumlah penumpang tidak lebih dari 500 orang, tapi tidak semua barang kiriman tersebut bisa naik kapal tersebut.

Beberapa orang penumpang dengan tujuan Midai, Serasan, Natuna dan Anambas terlihat kecewa karena tidak bisa mengirimkan barang-barangnya.”Saya mau kirim karpet, tapi tak bisa lagi karena gudang (lambung kapal,red) sudah penuh”kata NP seorang warga Natuna ketika dijumpai radarkepri.com dipelabuhan Sri Bintan Pura.

Bahkan, lanjut NP, bukan hanya barang kirimannya yang tak bisa dibawa.”Ada juga motor yang tak bisa dikirim hari ini.”ujarnya.

Penumpang KM Sabuk Nusantara 30 sedang antri di pelabuhan domestik Sri Bintan Pura Tanjungpinang2.

Penumpang KM Sabuk Nusantara 30 sedang antri di pelabuhan domestik Sri Bintan Pura Tanjungpinang, Sabtu (14/03).

Pantauan radarkepri.com, sejak pukul 15 00 Wib, KM Sabuk Nusantara 30 telah mulai memuat penumpang dan barang-barang kiriman warga Natuna dan Anambas. Puluhan sepeda motor terlihat diangkat dengan crane yang ada dibagian depan KM Sabuk Nusantara 30.

Saking padatnya muatan barang kiriman dan barang yang dibawa penumpang, bagian belakang yang biasa dipergunakan untuk penumpang duduk bersantai beralih fungsi menjadi tempat barang tersebut.

Warga yang gagal mengirimkan barangnya, terlihat kesal dan jengkel.”Hanya bisa naik separuh barang kiriman saya bang, sisanya terpaksa dibawa balik lagi. Nambahlah ongkos kirimnya.”gerutu Rahman, seorang warga Natuna lainnya.(irfan)

Ditulis Oleh Pada Sab 14 Mar 2015. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

1 Comment for “Tidak Semua Kiriman Terangkut KM Sabuk Nusantara 30”

  1. basaruddin idris

    saya harapkan pihak kejaksaan jangan sampai menghentikan kasus ini, mustahil tidak ada indikasi kerugian negara setelah kita melihat akibat dari pengelolaan dua perusahaan plat merah yang tidak profesional tersebut yang sangat merugikan negara

Komentar Anda

Radar Kepri Indek