; charset=UTF-8" /> Tolak Kebijakan Pemerintah, HMI Demo ke Kantor DPRD Kepri - | ';

| | 528 kali dibaca

Tolak Kebijakan Pemerintah, HMI Demo ke Kantor DPRD Kepri

Ketua DPRD Kepri, Jumaga Nadeak saat menerima aspirasi mahasiswa HMI.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Tanjungpinang-Bintan melkukn aksi demo di kantor DPRD Kepri di Dompak, Tanjungpinang, Jumat (13/01/2017).

Adapun tujuan demo mahasiswa tersebut menolak dengan tegas PP No 60 tahun 2016 tentang kenaikan biaya administrasi kendaraan bermotor hingga 3x lipat yang dinilai menyusahkan rakyat Indonesia.

Selain itu mahasiswa juga menolak dengan tegas kenaikan biaya tarif dasar listrik yang mencapai 242,5 persen karena akan melemahkan daya beli masyarakat.

Mahasiswa juga menuntut dan mendesak presiden Jokowi untuk mencabut PP nomor 60 tahun 2016 dan membatalkan kenaikan listrik untuk rakyat kecil dengan pelanggan berdaya 900 VA.

Dalam orasinya mahasiswa meminta agar presiden kembali kejalan yang benar atas setiap kebijakan yang dibuat yakni berlandaskan UUD 1945 dan pancasila.

Ardiansyah, Ketua HMI Tanjungpinang-Bintan juga meminta agar DPRD segera menuntaskan kekosongan wakil Gubernur Kepri dalam waktu sesingkat singkatnya. “Jangan penetapan wakil Gubernur Kepri menjadi kepentingan politik bukan untuk kepentingan rakyat,” ujar Ardiansyah dalam orasinya.

Mahasiswa diterima Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak dan Tedy Jun Asakara Anggota DPRD. Mereka berjanji akan menyampaikan tuntutan mahasiswa ke pemerintah pusat.

Pukul 10.30 Wib aksi unjuk rasa selesai dengan tertib dan aman dengan pengamanan Polres Tanjungpinang. (Wok)

Ditulis Oleh Pada Jum 13 Jan 2017. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek