; charset=UTF-8" /> Tak Pernah Dibersihkan, Parit di RT 01/RW 09 Langganan Banjir - | ';

| | 839 kali dibaca

Tak Pernah Dibersihkan, Parit di RT 01/RW 09 Langganan Banjir

parit-

Parit di RT 01 RW 09 yang tak pernah dibersihkan

Tanjungpinang, Radar Kepri- Setiap hujan turun, hanya dalam hitungan menit, masyarakat Potong Lembu yang bermukim di RT 01/RW 09 Kelurahan Kemboja, Kecamatan Tanjungpinang Barat dilanda banjir. Karena saluran drainase (parit) sepanjang hampir 200 meter yang  di bangun 3 Tahun lalu tidak pernah dibersihkan dan dirawat. Akibatnya, selain menjadi “langganan” banjir, parit selebar hampir 2 meter dengan kedalaman yang sama berubah fungsi menjadi bak sampah. Bau busuk menyengat jika musim panas tercium. Sampah berserakan meluap ketika musim hujan menjadi pemandangan biasa warga setempat.

Pantauan media ini di lokasi parit, kondisi parit yang meresahkan masyarakat Potong Lembu, Sabtu (16/03). Hampir diseluruh pinggir parit itu tumbuh subur rumput yang menutup parit hingga masuk kedasarnya.

Kondisi semak belukar ini diperparah lagi dengan keberadaan jaringan pipa-pipa milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) yang dipasang di dalam parit terpasang dengan semrawut. Akibatnya sampah yang hanyut tersangkut di pipa PDAM  menambah cepatnya luapan air ke pemukiman warga.

Genangan air berwarna hitam bercampur sampah itu ditambah ribuan jentik-jentik menimbulkan bau busuk bagi warga yang melitas dilokasi. Mereka selalu menutup hidung karena bau busuk yang menyengat.

Padahal tahun 2012 lalu Pemko Tanjungpinang melalui dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman yang dipimpin Hj Maryati S Sso menganggarkan dana untuk perawatan parit/drainase/gorong-gorong Rp 300 juta.

Seorang warga keturunan yang berdomisili di sekitar lokasi itu, yang enggan  menyebutkan namanya,saat di jumpai media ini,Sabtu (16/03) di lokasi tersebut mengatakan.”Susahlah kalau kita ngomong, saya tinggal disini sudah puluhan tahun. Tapi saya tak penah melihat dinas kebersihkan membersihkan parit ini.”katanya singkat.

Gotong royong yang pernah dilaksanakan BUMD Kota Tanjungpinang juga tidak pernah membersihkan tumpukan sampah dan rumput liar yang tumbuh subur menyumbat parit tersebut.(aliasar)

Ditulis Oleh Pada Ming 17 Mar 2013. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. Anda juga dapat memberikan komentar untuk tulisan melalui form di bawah ini

Komentar Anda

Radar Kepri Indek