; charset=UTF-8" /> Ini Kriteria Ideal Sekda Kepri Versi Ketua DPRD - | ';

| | 1,013 kali dibaca

Ini Kriteria Ideal Sekda Kepri Versi Ketua DPRD

Ketua DPRD Kepri, Jumaga Nadeak SH.

Ketua DPRD Kepri, Jumaga Nadeak SH.

Tanjungpinang, Radar Kepri-Tim Panitia Seleksi (Pansel) Sekretaris Daerah telah membuka pendaftaran calon Sekretaris Daerah. Nantinya Tim yang diketuai Eko Prasojo rencananya akan mengumumkan hasilnya 16 September 2016 mendatang.

Lantas, seperti apa kriteria Sekda ideal menurut Ketua DPRD Kepri Jumaga Nadeak SH ?.Menurutnya, Sekda Kepri nanti adalah Sekda yang dapat menjadi poros bagi semua pihak. “Selain pintar, Sekda juga harus mampu menjembatani semuanya. Istilahnya, Sekda itu Jokernya lah,” kata Jumaga usai menerima rombongan Sespimti, di Dompak, Selasa (2/8).

Selama ini, sambungnya, Plt Sekda Reni Yusneli dinilainya mampu menjalankan peran itu. Seiring dengan waktu, Ia juga yakin chemistry antara Sekda, Gubernur dan Ketua DPRD akan semakin cair.

Dengan begitu, tugas pemerintahan akan berjalan dengan mulus sesuai dengan harapan semua pihak. “Yang menjadi konsentrasi kita adalah bagaimana komunikasi antara kita bisa terbangun,”harapnya.

Seperti diketahui, Gubernur Kepri telah mengeluarkan surat keputusan Nomor 1947 tahun 2016 tertanggal 25 Juli. Dalam surat itu, Gubernur telah membentuk panitia seleksi calon pejabat pimpinan tinggi madya di lingkungan Pemprov Kepri.

Adapun syarat sekda diantaranya adalah pangkat minimal Pembina Utama Muda IV/C. Adapun syarat lainnya pendidikan minimal S1 dan usia maksimal 58 tahun.(red/hum)

Ditulis Oleh Pada Sel 02 Agu 2016. Kategory Tanjungpinang, Terkini. Anda dapat mengikuti respon untuk tulisan ini melalui RSS 2.0. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.

Komentar Anda

Radar Kepri Indek